
bahan-bahan :
- 1 kg daging sapi giling
- 100 gram tepung kanji
- 1 butir telur
- tusuk sate secukupnya
- 3 siung bawang putih (haluskan)
- 1 sendok teh bubuk merica
- 1/2 sendok teh bubuk pala
- 1 sendok makan garam
- 1/2 sendok teh bubuk kaldu sapi
Bahan-bahan untuk olesan :
- 3 sendok makan kecap manis
- 3 sendok makan margarin (dicairkan)
Cara Membuat Bakso Bakar :
- Campurkan bahan berikut : daging sapi giling, bumbu dan telur, kemudian haluskan dengan food processor. Lalu tambahkan tepung kanji sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata. Masukkan adonan ke dalam baskom bersih.
- Ambilah satu sendok teh aonan, buatlah bentuk bulat, lalu masukkan ke dalam air mendidih dan biarkan hingga mengapung, lalu angkat dan tiriskan. Tusuk beberapa bakso yang sudah jadi menggunakan tusukan sate yang sudah disiapkan. Lakukan hal ini hingga semua bakso habis.
- Bakarlah bakso diatas panggangan bara pi sambil sesekali di bolak balik dan diolesi dengan bahan olesan yang sudah disiapkan.
- siap disajikan
No comments:
Post a Comment